Inilah yang Menyebabkan Booting Windows 8 dan 8.1 Cepat

Sudah pakai Windows 8 atau 8.1? Kalau sudah, Anda pasti menyadari sesuatu yang berbeda dari Windows versi terbaru ini dibandingkan Windows versi sebelum-sebelumnya, selain dari tampilan interface.

Ya, booting Windows 8 atau 8.1 ini lebih cepat dibandingkan dengan Windows versi lain. Kalau dulu ketika jaman Windows XP, untuk menyalakan komputer kita harus menunggu loading yang cukup lama untuk menggunakan pertama kali, begitu juga dengan Windows Vista. Di Windows 7 ada perubahan yang lebih baik, booting tidak terlalu lama, tapi di Windows 8 ini, proses booting lebih cepat secara signifikan.

Inilah yang Menyebabkan Booting Windows 8 Cepat

Sebenarnya ada apa dengan Windows versi terbaru ini, adakah yang berbeda sehingga booting Windows nya cepat? Jawabannya adalah ada.

Fitur Fast Startup Windows 8

Adanya fitur baru yang bernama Fast Startup di Windows 8 menyebabkan proses booting menjadi cepat.

Fast Startup adalah fitur dimana Windows 8 dan 8.1 menggunakan metode hybrid shutdown (setengah hibernate tapi juga setengah shutdown). Metode ini hanya menyimpan session dari kernel dan device drivers (system information) ke file hibernate (hiberfil.sys) di dalam hardisk tanpa menutupnya ketika komputer di shutdown.

Metode tersebut menyebabkan file hiberfil.sys lebih kecil daripada ketika kita menggunakan hibernate biasa (ukuran file hibernate bisa mencapai 4GB atau bahkan lebih).

Ketika kita menyalakan komputer kita lagi, Windows 8/8.1 menggunakan informasi yang tersimpan di dalam file tadi untuk melanjutkan sistem yang sebelumnya kita shutdown.

Dengan menggunakan metode ini, WIndows 8 memiliki perbedaan yang signifikan dibanding windows versi sebelumnya karena proses inisialisasi driver menjadi lebih cepat (30-70% lebih cepat di sebagian komputer yang sudah di test). Jika Anda punya dengan UEFI, maka proses booting saat startup bahkan bisa menjadi lebih cepat.

Efek dari Fast Startup Windows 8

Pastinya ada efek dari penggunaan fitur Fast Startup ini. Jika Anda menggunakan dual boot dengan Linux, Anda tidak akan bisa mengakses drive partisi dari Windows. Linux akan memberikan error yang mengatakan bahwa partisi masih dalam keadaan hibernate sehingga tidak dapat diakses.

Supaya bisa mengakses, kita harus menonaktifkan fitur fast startup atau melakukan shutdown secara penuh supaya partisi bisa diakses dari Linux.

Untuk melakukan shutdown secara penuh tanpa mematikan fitur Fast Startup, kita bisa mengetikkan command berikut dari terminal ketika hendak shutdown Windows 8.

Shutdown /s /t 0

Setelah itu Windows 8 akan shutdown secara penuh dan partisi akan bisa diakses dari Linux. Tapi ingat, ketika kita booting ke Windows lagi, pasti akan booting secara normal karena sebelumnya telah dishutdown secara penuh.

Menonaktifkan Fast Startup Windows 8

Jika Anda tidak suka fitur ini, terutama bagi Anda yang dual boot dengan Linux, bisa menonaktifkan fast startup dengan masuk ke Control Panel, Hardware and Sound, Power Options, dan klik link Change what the power buttons do, kemudian klik Change Settings that are currently unavailable. Scroll down ke bawah dan Anda akan menemukan checkbox Fast Startup. Silakan di uncheck dan jangan lupa simpan dengan klik tombol Save changes.

booting windows 8 / 8.1
Fitur Fast Startup Windows 8

Dengan menonaktifkan Fast Startup berarti proses booting akan berjalan normal dan tentunya membutuhkan waktu lebih lama dibandingkan dengan menggunakan fitur Fast Startup.

Sekian informasi tentang mengapa booting Windows 8 cepat. Jika penasaran dengan seberapa cepat Windows 8 booting Anda harus mencobanya sendiri.

Semoga bermanfaat.

Leave a Comment